Setiap Gunung memang menyimpan keindahan dan karakteristik atau ciri khasnya masing-masing. Termasuk Gunung Talamau yang terletak di perbatasan Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat, Sumatera Barat, Superfriends!
Gunung yang berdampingan dengan Gunung Pasaman ini memang bukanlah gunung yang asing di telinga pendaki, khususnya mereka yang tinggal di Sumatera Barat dan sekitarnya. Meskipun begitu, gunung ini tetap memiliki sejumlah fakta unik yang menarik buat dikulik lho, Superfriends.
Daripada makin penasaran, mending langsung aja simak beberapa fakta menarik Gunung Talamau berikut ini!
[readalso url=23044]
Sempat Dikira Aktif Lagi Pada Tahun 2016
Image source: ujungkompas.wordpress.com
Dilansir Jurnal Morfogenetik Daerah Lubuk Sikaping Provinsi Sumatera Barat dari IDN Times, gunung api Talamau menghasilkan endapan termuda berupa lava asam-basa, batu pasir tufaan dan lanau. Selain itu, Gunung Talamau juga memiliki lubang kepundan yang diduga sudah nggak aktif sejak lama.
Tapi, pada tahun 2016 lalu gunung tipe B tersebut sempat dikabarkan mengeluarkan asap hitam pasca gempa Pasaman saat itu, Superfriends. Setelah dilakukan pemantauan oleh PVMBG, memang nggak ada letusan, namun masih banyak belerang yang tersimpan di sekitar kawah gunung tersebut.
Punya 13 Telaga dan Air Terjun Lenggo Geni
Image source: admin.travelingyuk.com
Fakta menarik Gunung Talamau selanjutnya yaitu punya 13 telaga dan Air Terjun Lenggo Geni yang super menyegarkan. Jadi, kalau enggan mendaki sampai ke puncak, lo bisa kunjungi air terjun Lenggo Geni di kaki gunung ini, Superfriends.
Tapi, kalau lo mau mencoba mendaki Gunung Talamau, maka siap-siap bakal kagum dengan banyaknya telaga yang super menyegarkan. Yup, Gunung Talamau memang terkenal dengan telaganya yang lumayan banyak ketimbang gunung lain di Nusantara.
Ada juga yang menyebut gunung ini sebagai Surga Telaga. Uniknya lagi, nama-nama telaga tersebut diambil berdasarkan legenda dan memiliki kisah masing-masing. Beberapa diantaranya yaitu ada Cindua Mato, Siuntuang Sudah, Rajo Dewa, dan lain sebagainya.
Masih Sangat Asri dan Menjadi Habitat Pacet
Image source: rctiplus.com
Pulau Sumatera memang populer sebagai salah satu tempat yang memiliki kawasan hutan hujan tropis di Indonesia, nggak terkecuali gunung Talamau. Gunung ini dikenal masih asri dan alami dengan karakteristik hutan hujan tropis yang sangat khas.
Hal ini tentu saja membuat pacet, kerabat dekat lintah yang suka menghisap darah, merasa nyaman dan menjadikan sebagai habitat untuk hidup dan berkembang biak. Oleh karena itu, kalau lo mau melakukan perjalanan atau pendakian di gunung ini, harap berhati-hati ya, Superfriends.
Hewan satu ini memiliki ukuran yang biasanya lebih kecil dari lintah dan sering menempel di daun atau dahan pohon. Jadi, lo perlu persiapan lebih untuk menghindari atau melepaskan pacet, Superfriends.
[readalso url=23038]
Sering Dikaitkan dengan Hal Mistis dan Tempat Ritual Pesugihan
Memiliki pesona alam yang menawan enggak serta-merta membuat Gunung Talamau bisa lepas dari hal mistis. Yup, hal yang satu ini memang kerap mewarnai lingkungan gunung-gunung di Nusantara, termasuk Gunung Talamau di Sumatera Barat.
Bahkan, masyarakat setempat juga mengenalnya sebagai salah satu tempat yang kerap dikunjungi untuk melakukan ritual pesugihan atau semacamnya, Superfriends. Salah satu kisah mistis yang cukup terkenal yaitu terkait adanya harimau campo yang dianggap sebagai penunggu gunung ini.
Konon, ada pula seorang kyai yang menunggu daerah Padang Siranjano. Nggak heran, kalau Gunung Talamau ini sering disebut-sebut sebagai salah satu gunung paling mistis di Pulau Sumatera, Superfriends.
So, itulah beberapa fakta menarik Gunung Talamau. Kalau lo, punya pengalaman apa di gunung ini, Superfriends? Ceritakan di kolom komentar, ya!
Referensi: https://www.idntimes.com/travel/destination/fatma-roisatin-nadhiroh/fakta-gunung-talamau-c1c2/5
ARTICLE TERKINI
Author :
Article Date : 05/03/2021
Article Category : Wilderness
0 Comments
Daftar dan Dapatkan Point Reward dari Superlive
Please choose one of our links :